Monday, October 9, 2017

CONTOH LAPORAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI (Bab III)

BAB III
PENUTUP

A.      Kesimpulan

Setelah melakukan dan melaksanakan kegiatan Prakerin diperoleh kesimpulan sebagai berikut :

a.    Kegiatan praktik kerja indutri (prakerin) sangat bermanfaat bagi para siswa - siswi khususnya siswa - siswi SMK Negeri 1 Kendal. Dengan adanya kegiatan praktik kerja industri (prakerin) siswa di tuntut untuk mempunyai sikap mandiri dan mampu berinteraksi dengan orang lain sehingga siswa diharapkan dapat memiliki keterampilan serta wawasan yang tinggi.

b. Pembelajaran di dunia kerja adalah suatu strategi yang memberi peluang siswa Prakerin mengalami proses belajar melalui bekerja langsung (learning by doing) pada pekerjaan sesungguhnya.

c.    Dengan adanya Prakerin penulis dapat merasakan bagaimana pelaksanaan praktek langsung di lingkungan dunia kerja yang langsung dibimbing langsung oleh pihak industri, dan bahkan dapat mengukur sejauh mana penguasaan ilmu praktek  pada kantor perusahaan.

d. Prakerin dapat menunjang siswa untuk menjadi tenaga kerja menengah yang ahli dan professional dalam bidangnya yang mampu memenuhi pasar nasional atau bahkan internasional. Dengan begitu siswa-siswi akan mempunyai sikap yang akan menjadi bekal dasar pengembangan diri secara berkelanjutan dan dapat mengamalkan apa yang telah di perolehnya, dalam kehidupan sehari-hari.

e.  PT. Asia Pacific Fibers Tbk. sebagai perusahaan tekstil benang fiber yang sudah di kenal di Indonesia, telah memiliki system dan prosedur tata pesuratan, prosedur kerja, prosedur system kearsipan dan lain-lain

f.     Akhirnya penulis bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, bahwa penulis telah menyelesaikan Praktek kerja Industri , yang dituangkan ke dalam Laporan ini.

 

 

Hasil yang dicapai
Setelah selesai beberapa aktivitas / kegiatan sesuai yang telah direncanakan dan yang telah kami susun untuk mendukung tercapainya tujuan, maka hasil yang kami capai telah selesai dan berjalan lancar, meskipun terdapat kendala yang dihadapi. Dalam suatu kegiatan baik yang diadakan di dalam (intern) maupun yang di luar (ekstern) maka tak akan lepas dari segala faktor baik penghambat ataupun pendukungnya, karena bagaimanapun juga kedua hal tersebut akan selalu ditemukan dan dihadapi. Berikut ini faktor pendukung dan manfaat yang dirasakan dalam pelaksanaan Prakerin pada kantor perusahaan :
-       Fasilitas peralatan sangat mendukung
-       Pembimbingan kepada peserta prakerin baik yang dari pihak sekolah maupun dari pihak industri sangat penuh perhatian
-       Dari pihak Industri memberikan penuh kepercayaan
-       Menambah wawasan dalam dunia kerja
-       Menambah wawasan dalam cara pembuatan
-       Menambah tali persaudaraan antar SMK

 

B.       Saran - saran
Dalam Praktek Kerja Industri (Prakerin) sebaiknya dibimbing secara kontinyu dan terarah, agar kami dapat cepat mengkoreksi apa yang kami kerjakan yang sesuai dengan pembelajaran yang didapat di sekolah yang nantinya akan dijadikan bentuk laporan sesuai dengan apa yang kami kerjakan. Dan sebaiknya jam kerja prakerin disesuaikan dengan waktu jam pembelajaran di sekolah, agar tidak terlalu menguras tenaga siswa prakerin.
Menjadi manusia yang diciptakan Allah adalah sesuatu Anugrah yang tiada tara, adalah manusia tempatnya berfikir, berniat, berbuat dan berkreasi, berinisiatif, bekerja dan beramanah. Terkesan dari seluruh pekerjaan selama Prakerin adalah menikmati seluruh pekerjaan yang ada, dari tidak tau menjadi tau, tidak bisa menjadi bisa, tidak faham menjadi faham, tidak disiplin menjadi taat dan patuh. Semoga progam Prakerin ini dapat terus dilaksanakan dan dikembangkan demi kemajuan siswa dan siswi SMK Negeri 1 Kendal.


Baca Juga:


No comments:

Post a Comment