Bali (30/11) - Kementerian Sosial
menghadirkan Kak Seto guna menghibur anak-anak pengungsi erupsi Gunung Agung,
di GOR Swecapura, Kabupaten Klungkung, Bali, Kamis (30/11).
Kedatangan Kak Seto disambut antusias oleh anak-anak di GOR
Swecapura. Di dalam tenda, Kak Seto mengajak anak-anak bermain dan bernyanyi.
Kegiatan ini sebagai upaya memberikan hiburan bagi anak-anak
pengungsi. Dalam pesannya, Kak Seto memberi motivasi dan meminta anak-anak
tetap rajin belajar meskipun saat ini sedang terjadi bencana alam.
"Hal inilah yang dibutuhkan anak-anak. Mereka harus terus
beraktivitas sehingga tidak terjebak pada rasa bosan dan traumatis akibat
bencana," ujarnya.
Sementara itu, Direktur Perlindungan Korban Bencana Alam,
Margowiyono mengatakan anak-anak di posko pengungsian rentan alami trauma,
sehingga membutuhkan perhatian khusus. Oleh karena itu, Kementerian Sosial
sengaja mendatangkan Kak Seto dan Kak Henny untuk menghibur mereka.
"Ini bagian dari layanan dukungan psikososial yang
diberikan Kementerian Sosial. Khususnya kepada mereka yang masuk kategori
kelompok rentan," ujarnya.
LDP merupakan layanan sosial dasar kepada korban bencana yang
menghadapi gangguan agar mampu keluar dari trauma dan dapat hidup wajar.
Di lapangan, tambah Margo, tugas tim LDP tak hanya memberikan
trauma healing kepada anak-anak, tetapi juga pada orang dewasa serta kelompok
rentan seperti kaum lansia, kaum difabel, dan ibu hamil.
"LDP ini akan terus dilakukan oleh Tim lokal yang ada
disini sepanjang masih ada pengungsi", pungkasnya.
Sementara itu, di lokasi pengungsian Kabupaten Bangli, para
relawan dari berbagai organisasi turut serta dalam memberikan layanan dukungan
psikososial bersama Kementerian Sosial.
Ada yang menggambar bersama anak-anak, memberikan pelatihan
menulis, mengajarkan bahasa inggris, merias diri, dan berbagai aktivitas
lainnya.
Yang menarik adalah Noldi, relawan asal Ambon yang memberikan
layanan cukur rambut gratis bagi anak-anak pengungsi.
"Saya senang bisa memberikan layanan cukur rambut untuk
anak-anak pengungsi agar mereka bisa tetap tampil rapi", ujarnya.
Seusai memberikan LDP kepada anak-anak, Kak Seto memberikan
pelatihan singkat kepada petugas LDP Kementerian Sosial dan petugas LDP lokal.
(Humas/LJS)
(Sumber: www.kemsos.go.id)
No comments:
Post a Comment